Skip to main content

Malware, apakah itu?


Secara definitif malware adalah kode jahat, maka ia mencakup worm, trojan, virus, spyware / adware, rootkit, bots, exploit, backdoor, dll.
Kali ini saya akan bahas yang paling umum saja; virus, worm, spyware, trojan

Malware
Malicious Software adalah software yang diciptakan untuk tujuan jahat. Pada dasarnya malware adalah software / program komputer, yang membedakan malware dengan software adalah tujuan dan aksinya yang merugikan komputer korbannya seperti mengubah (menghapus, mencuri atau menyembunyikan) data, mengkonsumsi bandwidth atau sumber daya lain tanpa seizin pemilik komputer atau aksi lain yang merugikan.

Virus
Malware untuk menginfeksi komputer membutuhkan bantuan / intervensi pihak ke tiga (biasanya sih manusia) untuk menjalankan dirinya dan tidak bisa berjalan secara otomatis menginfeksi komputer. Supaya manusia mau menjalankan dirinya, virus memalsukan dirinya sebagai program baik-baik seperti .doc, .jpg atau folder yang jika di klik akan menjalankan virus.
Dalam banyak kasus, supaya makin meyakinkan manusia untuk mengklik dirinya, virus memalsukan diri (icon, ekstensi) sebagai gambar porno, file crack atau hal lain yang akan menarik orang melakukan klik. Teknik ini biasa disebut social engineering.

Worm
Malware yang dapat secara otomatis menginfeksi komputer tanpa bantuan pihak ke tiga. Jadi sekali worm ada di komputer / jaringan, ia akan secara otomatis menyebarkan dirinya ke komputer lain tanpa bantuan atau bahkan tanpa dapat dicegah oleh para pemilik komputer lain dalam jaringan.
Supaya worm dapat menginfeksi komputer secara otomatis ia harus mengeksploitasi celah keamanan (vulnerability) software (bisa Windows, Office, Adobe Acrobat atau software apapun).
Jadi jika vulnerability yang dieksploitasi/dimanfaatkan oleh worm untuk menyebarkan dirinya secara otomatis sudah di patch maka worm tersebut tidak memiliki kemampuan menginfeksi sistem lagi.

Trojan
Sama seperti film Troy, trojan adalah kuda troya yang akan berpura-pura sebagai program berguna baik crack, game atau program lain yang secara diam-diam menginstalkan dirinya pada sistem dan menjalankan kegiatan mata-mata seperti mencuri data, merekam ketukan keyboard dan mengirimkan ke alamat yang telah ditentukan oleh pembuatnya.

Spyware
Spyware adalah program untuk memata-matai komputer korbannya. Pada awalnya spyware diciptakan untuk memata-matai profil pengguna komputer dan salah satu pemanfaatannya adalah menampilkan adware (software penampil iklan / ad) sesuai dengan profil / minat pengguna komputer dimana setiap kali iklan tampil di komputer korbannya akan memberikan keuntungan finansial langsung bagi pembuat adware ini.
Setelah hal ini diberangus, kemudian beredar rogue antivirus (antivirus palsu) yang merupakan metamorfisis adware yang awalnya mengharapkan keuntungan finansial dari pemasang iklan saat tampil di komputer korbannya, karena banyaknya ad-blocker maka ia berkembang menjadi rogue antivirus yang jika berhasil aktif di komputer korbannya ia akan menakuti korbannya dengan menampilkan pesan palsu seakan-akan komputer korbannya terinfeksi oleh banyak sekali malware berbahaya dan pesan dirancang sedemikian rupa untuk mengganggu dan hanya bisa dibersihkan jika membeli aplikasi antivirus pada link yang disediakan. Formula bisnis..wkwkwkwkk

Comments

Popular posts from this blog

Fix HTTPS issue in browser - Burp Suite

If you get message "Software is Preventing Firefox From Safely Connecting to This Site. Most likely a safe site, but a secure connection could not be established. This issue is caused by The original certificate provided by the web server is untrusted., which is either software on your computer or your network." lets see the tutorial. 1. With Burp suite running, visit http://burp in your browser and click the "CA Certificate" link to download and save your Burp CA certificate. Remember where you save the Burp CA certificate.

How To Enable DNS over HTTPS

  DNS over HTTPS (DoH) is a protocol for performing remote Domain Name System (DNS) resolution via the HTTPS protocol. A goal of the method is to increase user privacy and security by preventing eavesdropping and manipulation of DNS data by man-in-the-middle attacks by using the HTTPS protocol to encrypt the data between the DoH client and the DoH-based DNS resolver. An alternative to DoH is the DNS over TLS (DoT) protocol, a similar standard for encrypting DNS queries, differing only in the methods used for encryption and delivery. On the basis of privacy and security, whether or not a superior protocol exists among the two is a matter of controversial debate, while others argue the merits of either depend on the specific use case. Benefits DoH improves privacy by hiding domain name lookups from someone lurking on public WiFi, your ISP, or anyone else on your local network. DoH, when enabled, ensures that your ISP cannot collect and sell personal information related to your browsi

Artillery - Binary Defense Project

Project Artillery is an open source project aimed at the detection of early warning indicators and attacks. The concept is that Artillery will spawn multiple ports on a system giving the attacker the idea that multiple ports are exposed. Additionally, Artillery actively monitors the filesystem for changes, brute force attacks, and other indicators of compromise. Artillery is a full suite for protection against attack on Linux and Windows based devices. It can be used as an early warning indicator of attackers on your network. Additionally, Artillery integrates into threat intelligence feeds which can notify when a previously seen attacker IP address has been identified. Artillery supports multiple configuration types, different versions of Linux, and can be deployed across multiple systems and events sent centrally. Artillery is a combination of a honeypot, monitoring tool, and alerting system. Eventually this will evolve into a hardening monitoring platform as well to detect ins